Perusahaan Sukanto Tanoto Mengenalkan Cinta Lingkungan Dengan Kelapa Sawit

Diskussion begonnen von tania bae Vor 5 Jahre

Perusahaan perkebunan kelapa sawit yang didirikan oleh Sukanto Tanoto, Asian Agri, membuka sebuah program bernama Sekolah Sawit Lestari. Asian Agri sendiri adalah salah satu perusahaan kelapa sawit nasional terus berkomitmen mengembangkan potensi masyarakat melalui pengetahuan dan pemanfaatan lahan untuk berkebun kelapa sawit.

Di SMA Negeri 11 Batanghari, Asian Agri pertama kali meresmikan dan membuka program Sekolah Sawit Lestari. Sekolah tersebut berlokasi di Desa Terusan Kecamatan Maro Sebo. Kabupaten Batanghari. Sekolah Sawit Lestari sendiri dijadikan salah satu mata pelajaran muatan lokal di SMAN 11, yang diajarkan oleh staf pengajar dari Asian Agri selama dua jam dalam 1 minggu dan diajarkan setiap hari Sabtu.

Kepala sekolah SMAN 11 mengatakan bahwa dengan adanya SSL dapat membantu siswa untuk mengenal lebih jauh tentang komoditas kelapa sawit dari pemilihan bibit unggul hingga proses penanaman dan pemeliharaannya. Dan menumbuhkan kemandiarian sekolah misalnya untuk mendukung kegiatan sekolah. Selain itu juga, dengan diadakannya program tersebut Asian Agri telah membantu pemanfaatan lahan SMAN 11 untuk ditanami kelapa sawit dengan luas sekitar 0,7 hektar yang jika diperhitungkan sebanyak 100 batang kelapa sawit.

Di samping itu, dengan adanya pengajaran muatan lokal Sekolah Sawit Lestari berupa teknis budidaya kelapa sawit diharapkan akan meningkatkan pengetahun siswa tentang budidaya kelapa sawit. Dan program ini memang sangat dibutuhkan karena pada umumnya para siswa yang sekolah disana adalah anak dari petani sawit, begitu yang dikatakan oleh Kepala Sekolah.

Baca juga: Mencapai SDGs dengan Meningkatkan Kualitas Pendidikan Anak di Usia Dini

Pembuatan program Sekolah Sawit Lestari, dikatakan oleh Welly Pardede bertujuan untuk mendukung proses belajar-mengajar dari tingkat SD, SMP dan SMA yang dihimpun dalam muatan lokal tentang pemanfaatan lahan sekolah untuk menghasilkan manfaat. Selain itu program ini merupakan bagian dari CSR perusahaan di bidang pendidikan dan perekonomian, karena dengan adanya program tersebut diharapkan kedepan dapat menopang kemandirian sekolah dari sisi finansial. Ia juga menambahkan bahwa program ini juga untuk membuka wawasan siswa terhadap industri kelapa sawit mulai dari pengelolaan perkebunan termasuk dasar-dasar pengetahuan di lapangan, implementasi/praktik terbaik dengan panduan dari merek.

Sahrul Hasibuan juga mengatakan bahwa program yang disambut antusias dari sekolah yang berlokasi di sekitar operasional perusahaan di Riau, Sumut, dan Jambi ini, merupakan program yang ditujukan untuk mendorong warga sekolah, baik dari guru, siswa, hingga wali murid/komite sekolah serta masyarakat sekitar yang bekerja sama melalui pengolaan kebun sekolah dan penataan lingkungan secara positif sekaligus mengisi waktu luang.

Dalam pengolaan kebun, dibutuhkan pendampingan dan belajar langsung di lokasi penanaman kelapa sawit akan memudahkan siwa memahami praktik terbaik pengelolaan kelapa sawit dan memperkuat kesadaran akan menjaga kelestarian lingkungan mulai dari tingkat sekolah. Maka dari itu, Asian Agri mendirikan program tersebut guna membantu mengenalkan cinta lingkungan terhadap kelapa sawit.

Sumber Resmi:
https://www.forbes.com/profile/sukanto-tanoto/
http://www.aprilasia.com/en/sukanto-tanoto